KELOMPOK Kerja Pengawas Pendidikan Islami (Pokjawas PAI) mendukung Dinas Pendidikan Aceh untuk melaksanakan kurikulum pendidikan di provinsi itu yang bersifat khusus yaitu plus Islami.
“Kami sangat mendukung terhadap program pelaksanaan kurikulum Aceh Islami termasuk untuk penambahan jumlah jam pelajaran agama Islam di sekolah umum menjadi lima mata pelajaran,” kata Ketua Pokjawas PAI Aceh, M Nazir di Banda Aceh, Selasa (23/1).
Ia menjelaskan pihaknya telah mengirimkan surat kepada Kepala Dinas Pendidikan Aceh sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah Aceh untuk merealiasikan program tersebut. Ada pun lima mata pelajaran yang rencanakan akan ditambah di sekolah umum tersebut masing-masing Aqidah Akhlak, Quran hadis, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam dan Bahasa Arab.
M Nazir yang turut didampingi Kabid PAI Kanwil Kemenag Aceh, Saifuddin mengatakan pihaknya sangat mendukung program tersebut sesuai dengan draf yang telah disusun dan disosialisasikan ke beberapa kabupaten/kota oleh tim pengembangan kurikulum Aceh.
“Pantauan kami masyarakat juga sangat mendukung dan menantikan kapan program ini akan terwujud dan dapat segera mungkin diterapkan di Aceh,” katanya.
Pihaknya berharap Pemerintah Aceh terutama Dinas Pendidikan Aceh dapat segera mungkin penerapan kurikulum Aceh yang Islami dapat diwujudkan dan diterapkan di provinsi berpenduduk sekitar lima juta jiwa itu.
Kabid PAI Kanwil Kemenag Aceh, Saifuddin mengatakan penambahan mata pelajaran agama di sekolah umum juga bagian untuk meningkatkan pemahaman agama bagi generasi muda Aceh di masa mendatang.
“Peningkatan pemahaman agama merupakan bagian untuk membentuk karakter dan menjauhkan generasi muda dari berbagai tindakan yang dilarang dalam agama,” katanya.(republika.co.id)
from Siap Belajar http://ift.tt/2GbFl6i
via IFTTT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar